Hermina dua
Tiba di pront office RS Hermina jalan KS Tubun Tanggerang, hampir jam 07.00 wib. Karena sudah punya perjanjian dengan dokter onkologi per 28 Pebruari 2025 seorang scuriti membantu mendaptarkan lewat kios JKN, sehingga bisa langsung daptar tanpa antrian karena sudah kosong.
Tepat jam 07.07 tiba di LT 7. Terlihat kursi-kursi masih banyak yang kosong, artinya pengunjung tidak begitu banyak yang bertujuan ke poli ongko. Setelah memasukan dokumen pengantar dari LT 1, buru-buru balik ke Radiologi mengambil hasil rotgen dan usg minggu lalu. Tidak membutuhkan waktu lama,hanya dengan memperlihatkan kartu BPJS hasil radiologi sudah ditangan.
Masih ada waktu untuk mencari sarapan ke sebrang jalan. Setengah porsi nasi ditambah perkedel kentang dan sepotong telur dadar dibungkus terpisah. Ditambah setengah porsi nasi untuk bungkus ke dua dengan lauk ikan salem goreng ditambah oseng-oseng paria tanpa sambal. Setelah membayar 26 K, bungkusan nasi ditambah dua bungkus plastik teh hangat disertai uang kembalian sebesar 34 K masuk kembali ke saku tas gemblok.
Sambil menungggu pangilan ke poli 2, ternyata antrian tidak begitu banyak. Saat di ruangan dr Febri berkata untuk membersihkan yang muncul diketiak kanan. "Artinya oprasi lagi dok?" pertanyaan itu masih dibenakku. Kesimpulannya harus diangkat lagi.
Menanggapi statemen itu, mencoba meminta untuk ditindak ke Darmais. Dokter Febri setuju, malah dia memberikan kemudahan untuk prosesnya dengan menawarkan hari itu juga untuk ke RS Darmais mendaptar untuk boking di hari Senin tanggal 24 Pebruari 2025.
Kami diposisi yang bingung jika hari Jumat, 21 Pebruari 2025 harus langsung ke RS Darmais untuk ketemu suster di Ongko LT 2. Alasan pertama, hari ini berangkat ke Hermina menggunakan angkutan umum. Kedua dalam kondisi akhir bulan, ketiga sedang program efisiensi juga. Walaupun alasan ini tidak terucap, rupanya sang dokter paham.
Dokter tersenyum sambil bilang,: "Kalau tidak hari ini, berarti ibu daftarnya on line saja". Piks tanggal 21 Maret 2025 betepatan dengan hari Jumat.
Komentar
Posting Komentar